MNT, BOLSEL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) laksanakan Sosialisasi Tahapan Pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024, di hotel Sutan Raja Kotamobagu Sabtu 27 Juli 2024.
Giat ini di berlangsung dari tanggal 27 sampai dengan 28 Juli dan dibuka langsung oleh ketua KPU Bolsel, Stanly Eskolano Kakunsi yang di dampingi seluruh komisioner KPU lainya.
Dalam sambutannya, ketua KPU Bolsel menyampaikan sesuai dengan undang-undang PKPU no 8 tentang Pencalonan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, sehingga sosialisasi ini dilaksanakan.
Ketua KPU juga menyampaikan bahwa tahapan pencalonan bupati dan wakil bupati nantinya akan dilaksanakan pada tanggal 27-29 Agustus mendatang.
Tambah Kakunsi, “untuk itu pada kegiatan ini kami mengundang partai politik yang ada guna mengetahui apa yang menjadi syarat syarat dalam pencalonan nantinya”.
Senada dengan ketua KPU Bolsel, kepala divisi teknis dan parmas, Fijay Bumulo mengatakan, kami juga mengundang narasumber terkait, guna untuk menyampaikan materi seperti dari pihak badan pengawas pemilihan umum (Bawaslu), dari tpd DKPP ,dan nara sumber lainya.
Lanjut Fijay, “sosialisasi ini suatu kewajiban dan tanggung jawab kami sesuai dengan amanat undang undang PKPU nomor 8 tahun 2024”
“Pada sosialisasi ini, membicarakan dokumen-dokumen bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Bolsel Tahun 2024, mulai dari dokumen pendaftaran hingga tes kesehatan,” kata Ketua KPU Bolsel
Tambah Kadiv teknis tersebut, mengatakan, “Pada sosialisasi tahapan pencalonan ini akan membedah tentang PKPU Nomor 8, tahapan pencalonan termasuk waktu pemeriksaan kesehatan. Hanya saja untuk pemeriksaan kesehatan masih menunggu juknis”.
“Pihaknya masih menunggu Juknis soal tahapan pencalonan, sosialisasi ini bertujuan untuk apa yang nanti akan disiapkan dan masukkan pada pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2024,” tutup Bumulo
Terpantau hadir dalam kegiatan ini , sebagai narasumber dari Bawaslu Bolsel, pegiat pemilu, Kejaksaan, DKPP serta peserta parpol dan staf KPU Bolsel. (Budianto Hamja)